Dari menginap di hotel mewah, homestay, losmen sampai hostel mungkin semuanya sudah pernah Anda coba saat liburan di Bali.Ingin mencoba sesuatu yang berbeda? Kali ini kami akan tantang Anda untuk mencoba glamping ! Glamping alias glamorous camping ( Kemping Mewah ) merupakan bentuk akomodasi baru yang sedang booming di mana-mana. Jangan tertipu dengan kata-kata ‘kemping’; karena meskipun menginap di dalam tenda, faktor kenyamanan
tetap jadi faktor yang utama alam glamping.Jadi, buang jauh-jauh pikiran Anda tentang berkemah menggunakan sleeping bagatau
matras tipis di tengah dinginnya alam terbuka.Penasaran, di mana saja di Bali Anda
bisa merasakan sensasi menginap yang benar-benar unik dan berbeda ala glamping? Ini dia beberapa tempat glamping paling keren yang layak untuk Anda
coba, dari yang murah sampai yang mewah!
1. Glamping murah meriah di lokasi strategi : Sunday Rainvilla
Ingin merasakan pengalaman glamping tapi tak mau berada jauh-jauh dari
tempat-tempat wisata palinghappeningdi
Bali? Maka pilihannya jatuh pada Sunday Rainvilla!Terletak di kawasan Umalas, Seminyak,
jarak dari tempat ini menuju pantai-pantai keren dan pusat Seminyak yang ramai
bisa dibilang cukup dekat. Namun meskipun demikian, Anda tetap akan mendapatkan
suasana yang begitu tenang dan sepi, karena tenda-tendanya berada di sebuah
taman di tengah-tengah kawasan pemukiman yang begitu tentram dan damai.
2.Glamping di tepi pantai : Manjangan Dynasty Resort , Beach Camp and Dive Centre
Berbeda dengan resort glamping lain yang umumnya berada di
tengah-tengah hutan, lembah atau pegunungan, daya tarik utama dari Menjangan
Dynasty Resort adalah keindahan pantai dan alam bawah lautnya.Terletak di dekat kawasan Taman Nasional
Bali Barat, resort ini menawarkan pilihan tenda-tenda glamping ala Afrika dengan panorama alam nan
memesona sejauh mata memandang. Bukan hanya pantai dan laut saja, namun juga
hutan lindung serta hutan bakau. Pokoknya siap-siapdehuntuk terbuai!
3. Terbangun di atas pepohonan : Sang Giri Mountain Tent Resort
Resort bernuansa pegunungan ini terletak
di daerah Tabanan, tepatnya di Desa Jatiluwih – yang merupakan salah satu Situs
Warisan Dunia UNESCO. Di sini Anda akan merasakan suasana glamping tanpa kehadiran pintu, serta
panorama rimba nan rindang sejauh mata memandang.Saat fajar menyingsing, kabut pagi yang
menggantung di atas pepohonan akan menyambut, sehingga menimbulkan kesan bahwa
Anda sedang berada di atas awan.Dan begitu matahari mulai memancarkan
sinarnya dengan sempurna, pemandangan spektakuler yang tak terlupakan tersebut
bisa Anda lihat langsung dari dalam kamar.